Assalamu’alaikum Warahmatullahiwabarakatuh.
Puji syukur kita panjatkan kehadirat ALLAH SWT atas segala limpahan rahmat dan hidayahNya sehingga dengan karuniaNya Pengadilan Negeri Banda Aceh Kelas IA bisa mewujudkan cita-citanya untuk launching Website Resmi Pengadilan Negeri Banda Aceh Kelas IA dengan alamat www.pn-bandaaceh.go.id.
Harapan kami semoga dengan adanya website ini bisa memberi dampak positif di masyarakat untuk memberikan akses bagi para pencari keadilan khususnya dan masyarakat luas pada umumnya untuk mendapatkan informasi secara mudah, cepat dan transparan dari Pengadilan Negeri Banda Aceh Kelas IA, sebagai implementasi dari SK KMA Nomor 1-144/KMA/SK/I/2011 tentang Pedoman Pelayanan Informasi di Pengadilan.
Keterbukaan informasi melalui website ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan dan kesadaran hukum bagi masyarakat dan demi tercapainya Visi dan Misi pengadilan Negeri Banda Aceh Kelas IA dengan motto Pengadilan Negeri Banda Aceh PRIMA (Profesional, Ramah, Informatif, Melayani dan Akuntabel).
Demikian, dengan adanya website Pengadilan Negeri Banda Aceh Kelas IA akan tercapai sesuai harapan untuk semua. Amiin.
Wassalamu’alaikum warahmatullahiwabarakatuh.
KETUA PENGADILAN NEGERI BANDA ACEH KELAS IA
R. HENDRAL, S.H., M.H.