Are you a member? sign in or take a minute to sign up

Cancel
logo

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Pengadilan Negeri Banda Aceh Kelas IA

Jalan Stadion H. Dirmutala No. 5 Kota Banda Aceh - ACEH. Email : it.pnbandaaceh@gmail.com

Sosialisasi e-Court Dan Eraterang Pada Para Mahasiswa Komunitas Peradilan Semu Fakultas Hukum Unsyiah

Sosialisasi e-Court Dan Eraterang Pada Para Mahasiswa Komunitas Peradilan Semu Fakultas Hukum Unsyiah

 

Banda Aceh- Pada hari Sabtu tanggal 28 September 2019 di Ruang Auditorium Fakultas Hukum Unsyiah diadakan Sosialisasi e-Court dan Eraterang kepada para mahasiswa Komunitas Peradilan Semu Fakultas Hukum Unsyiah oleh Ketua Pengadilan Negeri Banda Aceh Ibu Ainal Mardhiah, S.H.,M.H. Dalam materinya Ketua Pengadilan Negeri berharap mahasiswa anggota Komunitas Peradilan Semu Fakultas Hukum Unsyiah dapat mensosialisasikan pula kepada masyarakat bahwa Pengadilan Negeri Banda Aceh sudah jauh berubah menuju pengadilan modern yang salah satunya ditandai dengan aplikasi e-Court dan Eraterang dimana untuk berperkara dan mengurus surat keterangan dapatdilakukan secara online, Sehingga masyarakat tidak susah lagi dan harus bolak balik ke Pengadilan seperti masa lalu.