Are you a member? sign in or take a minute to sign up

Cancel
logo

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Pengadilan Negeri Banda Aceh Kelas IA

Jalan Stadion H. Dirmutala No. 5 Kota Banda Aceh - ACEH. Email : it.pnbandaaceh@gmail.com

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Hakim Adhoc PHI Pada Pengadilan Negeri Banda Aceh

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Hakim Adhoc PHI Pada Pengadilan Negeri Banda Aceh

Banda Aceh – Senin (01/07/2024) Ketua Pengadilan Negeri Banda Aceh R. Hendral, S.H.,M.H. melaktik Aidil Akbar sebagai Hakim Adhoc Pengadilan Hubungan Industrial (PHI) Pada Pengadilan Negeri Banda Aceh. Pelantikan ikut disaksikan Hakim pada Pengadilan Negeri Banda Aceh Hamzah Sulaiman, S.H.  dan Zulkarnain, S.H. Setelah dilantik dan diambil sumpah jabatannya, Aidil Akbar membacakan dan menandatangani Pakta Integritas. Setelah Pelantikan dan Pengambilan Sumpah jabatan selesai dilakukan Selanjutnya Ketua Pengadilan menyampaikan arahannya agar bersikap adil, tidak dibenarkan keberpihakan dalam menangani perkara.